Cara Bedakan Jenis Kelamin Burung Perkutut

Redaksi
27 Sep 2023 08:00
Sorotan 517 1964
2 menit membaca

Jatim Today – Perkutut merupakan salah satu burung yang banyak digemari para kicau mania untuk dipelihara. Sebab, hewan satu ini memiliki karakteristik kicauan yang anggun dan adem didengar karena tipikal suara sedikit ngebass.

Namun masih banyak para kicau mania yang masih merasa kesulitan membedakan jenis kelamin burung perkutut.

Untuk membedakan jenis kelamin perkutut, para kicau mania cukup memperhatikan fisik berupa bentuk badan, ekor, sorot mata, ukuran kepala hingga cengkeraman burung.

Burung perkutut jantan cenderung memiliki ukuran badan lebih besar dan panjang. Begitu pula dengan ekornya, si jantan juga lebih menjuntai.

Untuk perkutut betina berlaku sebaliknya, ukuran badan lebih kecil dan pendek serta terkesan bulat. Ekornya juga tak sepanjang jantan.

Kemudian cara membedakan jenis kelamin burung perkutut bisa dengan memerhatikan bentuk paruhnya. Yakni perkutut jantan memiliki paruh sedikit panjang dan juga tebal. Perkutut betina lebih pendek serta tipis bila dipegang.

Lalu mata pada perkutut jantan memiliki garis lingkaran bulat sempurna dan tidak sayu dan bersorot tajam. Bagian wajah perkutut jantan lebih terlihat putih, atau memiliki pupur lebih banyak dibandingkan perkutut betina.

Kepala perkutut jantan juga lebih besar dan lonjong, jadi istilah para kicau mania ukuran kepala ini disebut jambe nom.

Selanjutnya, perkutut jantan juga berbeda cengkeraman kakinya bila dibandingkan dengan betina. Perkutut jantan memiliki daya cengkeraman lebih kuat, kokoh dan agresif saat ditaruh pada jari para kicau mania. Sementara bagi perkutut betina berlaku sebaliknya.

Itulah cara membedakan jenis kelamin pada burung perkutut.

517 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *