Hujan Deras Berangin Kencang Rusak Puluhan Rumah di Bojonegoro

Redaksi
8 Jan 2023 04:17
1 menit membaca

BOJONEGORO – Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Kabupaten Bojonegoro pada Sabtu (7/1/2023) malam, merusak puluhan rumah warga.

Selain merusak puluhan rumah, hujan berangin kencang juga merobohkan sebuah rumah. Bahkan seorang warga juga harus dilarikan ke rumah sakit karena tertimpa atap rumah.

Begitu hujan reda, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro langsung menggelar asesmen.

Hasil asesmen menyebutkan, tiga kecamatan di Kabupaten Bojonegoro menjadi wilayah paling parah terdampak.

“Kecamatan Baureno, Kecamatan Sumberejo dan Kecamatan Kepohbaru terdampak,” tulis akun Instagram BPBD Kabupaten Bojonegoro dilihat Jatim Today, Minggu (8/1/2023).

Berikut jumlah rumah roboh dan rusak di empat kecamatan tersebut.

1. Kecamatan Sumberejo
– Desa Butoh : 1 rumah roboh dan 4 rumah atapnya rusak.
– Desa Mejuwet : 2 rumah rusak berat dan 6 rumah atapnya rusak.

2. Kecamatan Baureno
– Desa Banjaranyar : 10 rumah rusak ringan, 2 rumah rusak berat, 2 balaidesa rusak ringan.

3. Kecamatan Kepohbaru
– Desa Pohwates : 11 rumah rusak ringan dan 5 rumah rusak berat.

2 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ayuda TFM arquitectura
    1 tahun  lalu

    I think that is among the so much important information for me. And i’m glad studying your article. However should observation on some common things, The website taste is wonderful, the articles is in point of fact nice : D. Good task, cheers

    Balas
    Jeanna Puyear
    1 tahun  lalu

    My spouse and I stumbled over here from a different web address and thought I might check things out. I like what I see so i am just following you. Look forward to going over your web page again.

    Balas