Penipu Modus Lupa Bawa Dompet Saat Isi Saldo Dana Bergentayangan di Tuban

Redaksi
28 Feb 2023 14:43
2 menit membaca

TUBAN, Jatim Today – Pelaku penipuan dengan modus pura-pura lupa membawa dompet saat sedang mengisi saldo (top up) bergentayangan di Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Seperti yang terjadi pada sebuah konter di Desa Penambangan, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, Jawa Timur miaalnya.

Ketika uang elektronik sudah masuk ke akun DANA, pelaku justru bilang jika kelupaan membawa uang karena dompetnya ketinggalan. Sehingga ia meminta ijin untuk pulang mengambil ke rumah yang lokasinya tidak jauh dari konter.

Namun setelah pamit, pelaku tak kunjung datang.

Aksi penipu sempat terekam kamera CCTV, pelaku datang dengan mengendarai sepeda motor Honda Vario bernomor polisi S-6744-II.

Dari rekaman CCTV nampak pelaku meminta penjaga konter agar mengisi saldo uang elektronik ke nomor handphone 08121614916 atas nama Ida.

Tanpa curiga, penjaga konter pun melayaninya dan menjalankan proses pengisian uang elektronik sebesar yang diminta pelaku.

“Minta mau mengisi dana, dua ratus lima puluh, tak cekkan ternyata tidak bisa, bisanya tiga ratus, habis tak isi terus tak tarik, dia bilang katanya dompetnya ketinggalan, ndak muncul saya cari nggak ada, saya posting ternyata banyak korbannya,” aku Lisa, korban ditulis Selasa (28/2/2023).

Penjaga konter yang panik langsung menghubungi pemilik konter. Setelah CCTV diperiksa dan rekaman diunggah ke media sosial, ternyata pelaku sudah beraksi di sejumlah tempat di wilayah Kabupaten Tuban, Jawa Timur, dengan modus yang sama.

Menindaklanjuti informasi tersebut, Unit Reskrim Polsek Semanding, telah melakukan penyelidikan serta meminta keterangan beberapa saksi. Dan hingga berita ini ditulis, pelaku belum tertangkap.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *