Wow ! Ini Dia Keuntungan Menguatnya Rupiah

Redaksi
20 Jun 2023 18:15
Warga Jatim 1 395
2 menit membaca

Jatim Today – Melemah dan menguatnya rupiah kadang terjadi di Indonesia. Menguat atau melemahnya mata uang merupakan hal yang biasa pada mata uang.

Namun kini menguatnya rupiah melawan dollar Amerika Serikat, pada Jumat 14 April 2023 pukul 09.43 Waktu Indonesia Barat (WIB), mata uang Indonesia mampu menyentuh RP 14.695/USD.

Ada beberapa keuntungan bagi Indonesia, ketika rupiah menguat. Menguatnya rupiah tentu memberikan keuntungan bagi Indonesia.

Berikut Merupakan Keuntungan Rupiah Menguat.

1. Harga produk impor lebih murah.

Menguatnya rupiah tentu menguntungkan, salah satunya barang-barag impor jadi lebih murah. Tentu ini sangat menguntungkan bagi pelaku usaha untuk melakukan kegiatan jual-beli bahan baku dari luar negeri dengan biaya yang murah. Anda juga dapat menghemat banyak biaya produksi.

2. Ongkos liburan ke luar negeri menjadi lebih hemat

Menguatnya rupiah akan meningkatkan nilai mata uang Indonesia dan memudahkan untuk bepergian ke luar negeri, tentu berwisata ke luar negeri dengan biaya yang lebih murah merupakan keuntugan bagi orang-orang, karena tidak banyak biaya yang kita keluarkan saat liburan ke luar negeri. Biaya perjalanan ke luar negeri juga menjadi lebih murah.

3. Beban utang luar negeri berkurang

Menguatnya rupiah tentu sangat berdampak positif bagi Indonesia. Rupiah menguat tentu bisa mengurangi beban utang luar negeri Indonesia dan itu bisa berkurang banyak banget.

4. Cadangan devisa meningkat

Cadangan devisa Indonesia akan bertambah. Dengan menguatnya rupiah, Bank Indonesia (BI) akan berada dalam posisi yang baik untuk menyimpan cadangan devisa. Bank Indonesia (BI) akan menukarkan rupiah sebanyak-banyaknya dengan dollar, yang akan berdamapak pada meningkatnya cadangan devisa.

Itu merupakan keuntungan yang terjadi saat rupiah menguat. Kita berharap rupiah akan terus menguat. Agar selalu menguntungakan negara Indonesia termasuk juga masyarakat. Tentu ada juga yang perlu kita lakukan agar rupiah meguat, yaitu mengurangi membeli produk impor, berliburan di dalam negeri dan banyak lagi. Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.

Penulis : Febri Anisah

1 Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *